Friday, March 27, 2015

SATE AYAM

Te sateeeee!!
Monggo nyate sendiri. Bisa puas makannya hihi. Dari segi rasa? Lebih enak buatan sendiri lah haha.. *pede*. Lebih higienis dan terjamin bahan yg digunakan. Kalau di jual jual kebanyakan gak bawa cooling box, jd ayamnya dibiarin begitu saja. Makin lama makin deket itu bakteri mendekati daging ayam, belum lagi debu yg bertebaran. Tapiii, masih ada juga kok penjual sate yang bawa cooking box buat nyimpen dagingnya. Dan kembali ke pribadi masing-masing yaa.. Mau jajan atau bikin, apalagi keterbatasan waktu di dapur :)

Kali ini bikin dari paha ayam, karena kehabisan bagian dadanya. Ehtapii ternyata hasilnya daging lebih empuh dari pada bagian dada. Dan potongannya jadi gedhe-gedhe karena kalau di potong kecil susah nusuknya. Dan Akilla said,"wiii,.. satenya gendut gendut!" hahaha. Dan kali ini saya tambah hati ayam. Enak bagi yang suka, seperti bapaknya Akilla hihi.



Resep sate ayam dulu pernah saya share, bisa diklik disini, tp dulu pakai santan, sekarang bikinnya cuma air aja, lebih ekonomis dan bumbu satenya bisa disimpen dikulkas kalau masih lebih. Dan ini resep nya,

SATE AYAM
By: Puji Rahayu

Bahan:
400gr daging ayam
100gr hati ayam
1sdt garam
50ml kecap manis
50ml minyak goreng
Tusuk sate

Cara:
Rendam tusuk sate dalam wadah berisi air. Ini biar gak mudah terbakar tusuk satenya. Sisihkan.
Potong kecil-kecil daging ayam dan hati ayam.
Beri garam, kecap manis dan minyak. Aduk rata.
Tusuk-tusuk dengan tusuk sate sampai semua habis.
Bakar sampai matang. (Kalau hanya untuk sekali makan bakar beberapa tusuk saja, sisanya disimpan dikulkas). 

Bumbu kacang: 
250gr kacang, goreng
7siung bawang putih, goreng
1buah cabe merah besar buang bijinya, goreng
50gr gula merah
2sdt garam
2sdm gula pasir
1buah kentang kukus ukuran kecil.
Air secukupnya untuk memblander
2lembar daun salam

Cara:

Blander semua bahan kecuali daun salam sampai halus dan lembut.
Tuang dalam panci dan jerang bersama daun salam sampai meletup-letup. Matikan api dan siap digunakan.

Pelengkap:

Acar
Bawang merah iris halus
Kecap manis
Jeruk nipis

Penyelesaian:

Ambil beberapa sendok bumbu kacang, beri sedikit perasan jeruk nipis dan kecap manis. Aduk rata.
Lumurkan ke sate ayam.
Beri bawang merah iris dan acar.
Siap dihidangkan

Nah untuk bumbunya ini lebih ya.. Bisa gunakan 1/2 resep saja. Tapi kalau saya suka bikin banyak. Lebihan bumbu kancang saya masukkan tupperware masuk dalam kulkas. Jadi kalau bikin sate lagi atau buat cocolan sambel kacang tinggal ambil dan campur dengan bumbu pelengkapnya saja. Lebih hemat waktu.. :)

Dan ini behind the scenenya,

 Keterangan sudah ada digambar ya.. Semoga bisa membantu buat belajar bersama :)

Selamat makan siang :)

4 comments:

  1. Sukanya sm blog ini tuh yg pertama bukan krn resepnnya, tp krn gambar daaaaaaann pastinya contekan behind d'scene nyah...

    Hehehe...
    Kalo mslh resep mah pasti enyak semuwah, tp ilmu motonya itu ga semua org telaten ngaplot..

    Terusin jobnya mba...
    Like this so much lah pokoke....

    Hehehe....

    ReplyDelete
  2. Agen Judi
    http://988bet.com/prediksi-skor-excelsior-vs-roda-jc-tanggal-24-januari-2016/
    http://988bet.com/prediksi-skor-frosinone-vs-atalanta-tanggal-24-januari-2016/
    http://988bet.com/prediksi-skor-empoli-vs-ac-milan-tanggal-24-januari-2016/
    http://988bet.com/prediksi-deportivo-la-coruna-vs-valencia-24-januari-2016/
    http://988bet.com/prediksi-mgladbach-vs-borussia-dortmund-24-januari-2016/
    http://988bet.com/prediksi-pertandingan-bola-ajax-vs-vitesse-24-januari-2016/

    ReplyDelete