Tuesday, September 2, 2014

KOTOKAN IKAN CUCUT

Kalau sebelumnya posting sambal terasi yang aduhaiii.. Sekarang posting masakan hari ini, kotokan ikan cucut. Saya belum pernah beli dan ngolah ikan cucut sebenernya. Pas ada ikan ini di ibu sayur, dan saya beli. Karena pada dasarnya saya lebih memilih ikan-ikanan daripada ayam atau daging sapi. Tidak punya rencana juga mau masak apa hari ini, tp setelah ambil ikan cucut, tengok kanan kiri ada tomat hijau, cabe hijau dan kemangi. Baiklah bikin kotokan ikan saja. Pasti seger, asem-asem pedes yang gak sadis hihihi plus wangi kemangi. Makin menggugah selera makan!


KOTOKAN IKAN CUCUT
by: Puji Rahayu W.

Bahan:
2ekor ikan cucut 
7siung bawang merah
3siung bawang putih
6buah tomat hijau
6buah cabe hijau
1ikat kemangi
daun salam
1gelas air putih
garam
gula
santal instans

Cara:
Bersihkan ikan cucut, potong sesuai selera. 
Goreng sampai putih saja, tidak sampai kering. Sisihkan.
Iris tipis bawang merah, bawang putih, cabe hijau.
Tumis layu bersama daun salam.
Masukkan tomat hijau yang di iris-iris.
Tuang air, biarkan sampai mendidih.
Masukkan santan instan secukupnya, bumbui garam dan gula. Cicipi.
Masukkan ikan cucut. Aduk rata, masukkan daun kemangi. Aduk rata.
Siap dinikmati.

Rasanya segeeerrr dari tomat hijaunya. Kalau mau pedes bisa ditambahkan irisan cabe rawit.

Ikan cucut ini ikannya putih bersih, dagingnya tebal, rasanya enak, gak amis walau dimasak minimalis seperti ini. Sayapun baru pertama ini ngolah ikan cucut dan saya sukaaa!! hihihi

Eeehhh iyaaa, ada cerita di balik foto-foto ini. Alas foto biru ituuu... bagaikan menemukan berlian #halah..
Saya nemu papan bekas gerobak sayur di depan rumah. Karena kebetulan sebelah rumah persis adalah penjual sayur dan gerobaknya lagi di perbaiki. Salah satunya alas foto yang saya pakai ini. Duuuhh seneng rasanyaaa.. hihi

No comments:

Post a Comment