Hmmm.. Cemilan sore yg mantap ditemani teh hangat.
Mudah membuatnya untuk pemula seperti saya. Cukup diaduk pake wisk, tanpa mixer. Pematangannya juga dikukus. Pas buat yg gak punya oven *seperti saya :))
Yuk, mari capcus resepnya..
Banana "Dome" CupCake
Bahan:
150 gr gula
3 buah pisang ukuran sedang yg benar2 udah tua dan matang
200 gr tepung terigu
3 butir telur
1/4 sdt soda kue
100 ml minyak goreng
Cara:
- Campur gula dan pisang pake garpu.
- Masukkan telur.aduk rata
- Masukkan tepung dan soda kue. Aduk rata
- Masukkan minyak. Aduk rata. Kalau mau kasih chocochip atau keju atau mesis.
- Tuang ke cetakan muffin/cupcake yg dialasi papercup.
- Kukus 20 menit (kukusan dipanasi sebelumnya dan dilapisi serbet). Atau tes tusuk
Note:
Kalau ditaruh loyang, lama ngukusnya 45menit. Jadinya gak bisa nyempluk, cm mengembang aja.
Selamat mencobaaa.. ^^
bundeeerrrr
ReplyDeletenyempluk.. :D
Delete